RAGAM

Lebu Raya Usung Stefanus Bria Seran Lewat PDI Perjuangan

Koordinator Tim Kerja wilayah pegunungan , Markus Bria Berek kepada wartawan mengatakan, kedatangan ribuam orang di Haitimuk berasal dari 12 Kecamatan dan 127 desa di Malaka. “Kita mau menunjukkan kepada Ketua Partai PDI Perjuangan Provinsi NTT, kalau paket SBS-DA mendapatkan dukungan penuh dari masyarakat Malaka. Kita datang dari berbagai desa dan Kecamatan di Malaka. Pendukung kedua figur itu sangat setia dan datang sejak siang untuk bertatapan muka langsung dengan Frans Lebu Raya,” bilangnya.

“Sampai saat ini tim kerja kita sudah menyebar di seluruh desa dan dusun di Malaka, dan kita harapkan mereka yang datang bisa kembali ke kampung halamannya masing-masing, untuk menyampaikan apa yang sudah dilihat dan didengar dari kedua figur dan gubernur. Supaya hati mereka semakin mantap menentukan pilihan pada kedua figur itu,” tegasnya.

Beberapa tokoh adat dan tokoh masyarakat dari Kecamatan Wewiku, Rinhat, Weliman dan Sasitamean menyatakan sangat puas, karena bisa bertatapan muka langsung dengan kedua figur dan Gubernur Frans Lebu Raya. “Kami semakin yakin bahwa figur SBS-DA adalah figur yang baik, dan dapat diandalkan untuk membangun Kabupaten Malaka jika terpilih kelak,” papar mereka. (oni) .

Baca Juga :   Dinas Pendidikan Harus Layani Guru dengan Baik

Pages: 1 2

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Most Popular

To Top