BETUN, Kilastimor.com-Bakal Calon Bupati Malaka, Herman Nai Ulu selama beberapa hari terakhir turun gunung dan merapatkan barisan di akar rumput, khususnya di Kecamatan Malaka Tengah. Sosialisasi itu dimaksudkan untuk memberikan informasi kepada keluarga dan masyarakat, terkait kesiapan dirinya maju dalam pilkada mendatang.
Hal ini disampaikan pengurus teras paket Nai Ulu-Seuk Ata, Usfinit kepada wartawan di Betun, Kamis (28/5).
“Selama beberapa hari terakhir Pak Herman Nai Ulu benar-benar memanfaatkan waktu luang mengunjungi keluarga, dan berbagai rumah adat yang menyebar di wilayah Kecamatan Malaka Tengah. Nai Ulu kesana menginformasikan kepada keluarga terkait kesiapan dirinya maju dalam pilkada kali ini, bersama pasangannya ibu Veronika Seuk Ata. Saya lihat respon keluarga dan warga yang dikunjungi cukup positif, sehingga bisa jadi signal buat Nai Ulu memantapkan perjuangannya,” ujarnya.