BETUN, Kilastimor.com-Rencana investasi garam industri di Malaka, NTT, segera terwujud. Pemkab akan segera menerbitkan izin bagi perusahaan, untuk melakukan kegiatannya.
Kabid Penanaman Modal pada Bappeda Malaka, Yohanes Klau ketika dikonfirmasi wartawan mengatakan pihaknya sudah menfasilitasi perusahaan untuk mengajukan izin pengukuran lokasi pada pemkab Malaka.
“Surat pengajuan ijin sudah diajukan kepada Penjabat Bupati Malaka dan sudah didisposisi kepada SKPD teknis, untuk memproses izin dimaksud. Kita berharap ijin tersebut bisa segera terealisasi usai liburan Idul Fitri, sehingga perusahaan bisa melanjutkan kegiatannya sesuai tahapan-tahapan perencanaan yang ada,” tandasnya.
Terpisah, Ketua Komisi Akselerasi Nasional, Lodi Lukas di Betun, Kamis (16/7) mengatakan, Pemkab Malaka diminta segera mempercepat proses pemberian izin kepada investor Garam Industri di Malaka, agar bisa investor segera melakukan lanjutan kegiatan di lapangan sesuai perencanaan yang sudah ditetapkan.
Kalau diulur-ulur maka aktivitas perusahaan terhambat dan citra pemkab juga kurang bagus dihadapan investor dan Pemprov NTT.