BETUN, Kilastimor.com-Komunitas Masyarakat Adat Liurai Malaka memberikan dukungan penuh kepada paket Stefanus Bria Seran-Daniel Asa (SBS-DA) karena cerdas, berpengalaman dan bisa membawa perubahan yang lebih baik bagi masyarakat Malaka.
Hal itu disampaikan Liurai Malaka, Dominikus Kloit Tei Seran dihadapan warga Desa Fafoe-Kecamatan Malaka Barat saat kampanye paket SBS-DA, Selasa kemarin.
“Setiap hari dalam kunjungan paket SBS-DA mengelilingi Malaka, kami selalu mendampingi paket ini untuk menyampaikan dan memberikan pemahaman kepada masyarakat Malaka, supaya memilih paket SBS-DA karena memiliki sejumlah pengalaman dan jiwa membangun serta bisa membawa perubahan di Malaka ketika dipercaya rakyat,” ujarnya.