“Kita berharap pemerintah pusat dan pemerintah daerah yang berbatasan langsung dengan negara lain, terutama Timor Leste, harus bisa menangkap peluang untuk membangun kawasan perbatasan sesuai harapan pemerintah pusat. Itu peluang yang perlu ditangkap supaya kawasan perbatasan negara harus maju dan berkembang serta menjadi beranda depan Indonesia,” katanya.
“Kita harus sambut baik rencana pemerintah pusat untuk meletakkan batu pertama untuk pembangunan PLBN yang dipusatkan di Motaain. Itu artinya seluruh wilayah perbatasan negara akan memiliki PLBN dan kawasan perbatasan sudah mulai diperhatikan pemerintah pusat. Yang jelas TNI sangat responsif dan mendunkung percepatan kawasan perbatasan negara. TNI selalu siap bekerja sama dengan berbagai komponen untuk memajukan kawasaan perbatasan guna meningkatkan kesejahteraan bagi warga di kawasan perbatasan,” tandasnya. (oni)