BETUN, Kilastimor.com-Komitmen menjaga hubungan kebersamaan dengan masyarakat Malaka, terus diperlihatkan Bupati/Wakil Bupati Malaka Terpilih, Stefanus Bria Seran-Daniel Asa (SBS-DA).
Stefanus Bria Seran-Daniel Asa setelah dilantik nanti, memilih tinggal di rumah sendiri, ketimbang di rumah jabatan. Hal itu dimaksudkan untuk tetap menjaga hubungan dengan masyarakat kecil yang enggan berkunjung ke rumah jabatan.
Rumah jabatan hanya digunakan untuk menerima tamu-tamu pemerintah.
Hal itu disampaikan SBS-DA saat melakukan pertemuan internal dengan seluruh tim kerja paket SBS-DA di Haitimuk-Kecamatan Weliman-Kabupaten Malaka Jumat petang kemarin.