BETUN, Kilastimor.com-Lima Kepala Desa (Kades) di Kecamatan Weliman, masing-masing Kades Lamudur, Forekmodok, Angkaes, Kleseleon dan Wesey diserahterimakan. Secara administrasi masa jabatan mereka berakhir 17 Juni 2016 lalu. Sambil menunggu SK Penunjukan Penjabat Kades dari Bupati, maka camat selaku kepala wilayah melakukan serah terima jabatan untuk kelima kades.
“Untuk sementara semua aktifitas penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat dikawal langsung oleh camat,” kata Camat Weliman, Gabriel Seran kepada wartawan di Betun, Senin (20/6).
