Persediaan obat biasanya telah diperhitungkan untuk satu tahun, dan tidak terjadi kekurangan. Kekurangan terjadi, bila ada peningkatan kasus atau kejadian luar biasa lainnya. Kalau terjadi kejadian luar biasa maka kita sudah melakukan antisipasi sehingga tidak mengalami kekurangan obat untuk melakukan pelayanan dasar,” timpalnya.
Sementara itu, dari ke 17 Puskesmas itu semuanya sudah memiliki dokter untuk melakukan pelayanan disana. “Tadi pagi ada empat dokter muda yang melaporkan diri untuk bertugas dan sementara kita lakukan orientasi untuk selanjutnya didistribusikan pada empat puskesmas di Malaka. (boni)