HUKUM & KRIMINAL

Ini Perkembangan Penyelidikan Kasus Pencurian HP Mahasiswa Undana di Webriamata

BETUN, Kialstimor.com-Aparat Kepolisian Sektor Wewiku masih mengusut kasus pencurian delapa HP milik mahasiswa Undana di Desa Webriamata-Kecamatan Wewiku, Malaka belum lama ini . “Yang jelas polisi tetap mengusut kasus itu hingga tuntas. Polisi masih melakukan penyelidikan dan pemeriksaan terhadap para saksi,” kata Kapolsek Wewiku, Frans Nurak kepada wartawan di Wekabuka-Kecamatan Wewiku, Kamis (28/7).

Ilustrasi Curi HP

Ilustrasi Curi HP

Saat ini polisi lagi melakukan penyelidikan di lapangan dan tetap melakukan pengusutan. Polisi juga sementara melakukan pemeriksaan terhadap para saksi. Soal kemajuan penyelidikan tidak bisa dipubliksikan guna kelancaran pemeriksaan polisi.
Yang jelasnya, kasus pencurian delapan HP milik mahasiswa Undana dan uang sebanyak Rp 500 ribu tetap diusut. “Kita sudah melakukan pemeriksaan terhadap saksi korban dan menindak lanjutinya melalui penyelidikan kepolisian,” tuturnya.

Saat mendapatkan laporan, penyidik langsung bergerak dan melakukan penyelidikan di TKP termasuk pemeriksaan saksi. Penanganan pihak kepolisian sektor Wewiku terkesan lamban karena lambannya pihak korban membuat laporan polisi untuk ditindak lanjuti pihak kepolisian.

Baca Juga :   Kades Lakekun dan Warga Bersihkan Lahan untuk Musim Tanam Pertama

Pages: 1 2

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Most Popular

To Top