RAGAM

Pers dan Pemerintah Merupakan Sahabat. Bupati Malaka: Silahkan Angkat Persoalan Ditengah Masyarakat

BETUN, Kilastimor.com-Keberadaan pers harus bisa mendukung akselerasi dan percepatan pembangunan. Malaka adalah kabupaten baru yang sementara membangun, menata diri. Kehadiran pers harus bisa mendorong upaya-upaya konstruktif untuk pelaksanaan penataan pembangunan. Pemerintah sangat menyadari pentingnya pers sebagai sarana informasi yang cepat dan akurat kepada masyarakat, sehingga dalam aktifitasnya pers harus benar-benar bekerja untuk kemajuan masyarakat.

Bupati, Wabup, Sekda, Asisten I, Plt Inspektur Inspektorat dan Camat Malaka Tengah kenakan pin kejar WTP di Malaka.

Bupati, Wabup, Sekda, Asisten I, Plt Inspektur Inspektorat dan Camat Malaka Tengah kenakan pin kejar WTP di Malaka.

Dalam kerjanya, pers harus tetap independen dan bekerja secara profesional dengan mengedepankan kebebasan yang bertanggung jawab dan berpegang teguh pada kode etik jurnalistik. Harapan itu disampaikan Bupati Malaka, Stefanus Bria Seran kepada wartawan saat membuka kegiatan pembahasan RPJMD Kabupaten Malaka di Betun, Rabu (3/8/2016).

Pers harus menciptakan siituasi kondusif untuk percepatan pembangunan Malaka. “Kita ini daerah baru yang lagi menata pembangunan sehingga peranan pers sangat dibutuhkan. Pemberitaan tentang pembangunan harus membuat kesejukan bagi rakyat. Pemberitaan yang disajikan setidaknya harus mendorong upaya-upaya mempercepat akselerasi pembangunan. Pers jangan sajikan pemberitaan yang menggoncangkan rakyat, tetapi menyajikan fakta-fakta dan informasi pembangunan yang dibutuhkan masyarakat,” ungkapnya.

Pers jelasnya, tidak bisa diintervensi pemerintah karena dalam bekerja harus mengedepankan independensi. Sebagai sahabat baik pemerintah, pers harus menyajikan berita yang bebas dan bertanggungjawab untuk sebuah kemajuan dan perubahan yang lebih baik. Pers dalam menjalankan tugas dan fungsinya harus berdasarkan prinsip-prinsip dasar kebebasan pers yang bertanggung jawab dan menjunjung tinggi kode etik jurnalistik.

Baca Juga :   Cegah Corona, Bupati Malaka Minta Diatur Jadwal ASN Masuk Kantor

Pages: 1 2

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Most Popular

To Top