RAGAM

Jeronio Minta Jokowi Bantu Bebaskan Ibundanya yang Ditahan di Timor Leste

ATAMBUA, Kilastimor.com-Kesedihan tengah melanda Jeronio Gonsalves (13) dan adiknya Soraya Gonsalves (1). Bagaimana tidak, kedua anak itu harus kehilangan ibundanya, pasca ditahan di Timor Leste. Keduanya kini terpisah dengan sang Ibu.

Jeronio bersama ayah dan adiknya.

Jeronio bersama ayah dan adiknya.

Hari ini, Kamis (6/10) genap satu bulan lima hari, Jeronio bersama adiknya Soraya terpisah jauh dari belaian dan kasih sayang Ibunya Antoneta Gonsalves, yang ditahan pihak Timor Leste pada 1 September lalu, ketika hendak mengikuti acara adat keluarga di Atsabe, Ermera, Timor Leste.

“Kami minta Bapak Presiden Jokowi pulangkan ibu saya yang ditahan di Timor Leste,” pinta Jeronio sembari meneteskan air mata ketika ditemui awak media di kediaman orang tuanya di Salimagu, Dusun Bautasik, RT.06/RW 03, Desa Kabuna, Kecamatan Kakuluk Mesak, Kabupaten Belu, Timor Barat Perbatasan RI-Timor Leste.

Tangis tak terbendung disaat Jeronio yang memegang foto ibunya didampingi Ayah Selestino A. Gonsalves sambil menggendong adiknya Soraya.
Dia mengisahkan, sejak Ibunya ditangkap dan ditahan di Timor Leste dirinya jarang pergi ke sekolah, lantaran harus mengurus adiknya yang masih kecil.

Baca Juga :   6 Juli Nanti, Pemda Malaka Gelar Apel Kendaraan Dinas

Pages: 1 2

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Most Popular

To Top