ATAMBUA, Kilastimor.com-Lima orang mahasiswi AKPER Belu yang sedang mengadakan KKN di Dusun Halimea, Desa Bakustulama, Kecamatan Tasifeto Barat, diduga terlibat adu mulut dan memaki warga setempat ketika ditegur karena didapati sedang asyk miras.
Menurut pengakuan sumber media ini, peristiwa itu terjadi pada Minggu (21/5) malam. Saat itu, warga Dusun Halimea kesal dengan kebisingan suara yang dibuat kelima mahasiswi dengan inisial DN, AS, AL, IS, dan SO. Karena itu, para warga mendatangi sumber bising dan mendapati kelima mahasiswi sedang asyk miras.
Melihat itu, para warga menegur mereka untuk menghentikan pesta miras tersebut.
Karena merasa tidak puas dengan teguran warga, mereka akhirnya sempat terlibat adu mulut. Parahnya lagi, para mahasiswi tersebut sempat memaki warga.
Sebenarnya, warga sudah lama kesal dengan para mahasiswa AKPER Belu karena hampir setiap hari mereka pesta miras. Parahnya, di tempat KKN itu, ada dua orang dosen pendamping, tapi tetap membiarkan para mahasiswi untuk terus pesta miras.
