KUPANG, Kilastimor.com-Untuk mengetahui lebih lengkap dalam persiapan pelayanan mudik lebaran tahun 2017 ini, Ketua Komisi V DPR-RI, Fary Francis menggelar Rapat Kerja (Raker) dengan sejumlah menteri dan mitra kerja.
Raker yang digelar ini, melibatkan Menteri Perhubungan, Menteri PUPR, Kepala BMKG, Kepala Basarnas, Kakorlantas Polri, dan Mitra terkait. Raker ini digelar di ruang sidang komisi V DPR-RI, pada Kamis (8/6).
Sesuai rilis yang diterima kilastimor.com, rapat ini dipimpin langsung oleh ketua Komisi V. Dalam pertemuan ini, Komisi V dan pemerintah membahas tentang persiapan infrastruktur dan pelayanan angkutan Lebaran 2017.
