RAGAM

Dua Atlet Paralympic dapat Bonus dari Pemprov NTT

KUPANG, Kilastimor.com-Pemerintah Provinsi NTT menepati janjinya bagi para Atlet yang berjuang dalam setiap perhelatan olah raga tingkat Nasional dan Internasional.

Tak hanya atlet non disabilitas, atlet Paralympic atau atlet penyandang disabilitas juga mendapat bonus. Hal ini disampaikan Victor Haning, Ketua Nasitional Paralympic Commite (NPC) NTT, ketika mendampingi dua orang atlet bidang atletik mengambil bonus di bank NTT cabang Oelamasi, pada Selasa (4/7).

Dirinya menyebutkan, kedua atlet Paralympic itu antara lain, Stifania Ritti, atletik lari T54+, Tuna rungu wicara putri 5000 meter. Kemudian, Arfen Silla atlet lari T54+, Tuna rungu wicara putra 100 meter, 200 meter dan 400 meter.

Kedua atlet Disabilitas rungu wicara ini, Stifania Ritti, berhasil meraih medali perunggu, sehingga mendapatkan bonus uang sebesar Rp50.000.000. Sedangkan Arfen Silla tidak mendapatkan juara, tetapi sebagai penghargaan pemprov terhadap perjuangannya, sehingga dia mendapatkan bonus uang sebesar Rp15.000.000.

Victor yang juga anggota DPRD kota Kupang, menjelaskan kedua atlet paralympic tersebut telah mengikuti Pekan Paralympic Nasional (Peparnas) atau PON penyandang disabilitas ke-15 di Bandung, pada Oktober 2016 lalu.

Baca Juga :   Dua ASN TTU Diduga Kuat Terlibat Politik Praktis

Pages: 1 2

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Most Popular

To Top