NASIONAL

IFGF Conference 2017, Jimmy Untoro : Umat Tuhan Harus Forward

IFGF Conferencecam 2017

JAKARTA, Kilastimor.com-International Full Gospel Fellowship (IFGF) atau Gereja Injil Sepenuh Internasional (GISI) menggelar IFGF Conference 2017. Conference 2017 ini digelar di Balai Sarbini, Jakarta dari tanggal 3-5 Agustus 2017.

Seperti pada Kamis (3/8), konferensi ini diawali konser Live.
Jimmy Untoro, pemimpin gembala atau Pastur (Ps.), IFGF pusat Jakarta, dalam siraman rohaninya menyampaikan tentang Forward atau bergerak maju.
Ps. Jimmy Untoro mengatakan, Semua manusia dalam hidupnya, selalu ingin melakukan kehidupan yang bergerak maju.
Dijelaskan, bergerak maju itu harus dikerjakan, yakni jika seseorang tidak bisa terbang harus berlari. Kalau tidak biasa berlari maka harus bisa berjalan. Dan, kalau tidak bisa berjalan, harus merayap. Tetapi, setidak-tidaknya harus bisa bergerak maju.

“Semua orang harus bisa berlari dalam Forward. Semua bisnis harus forward, semua pekerjaan, pelayanan dan lain sebagainya harus forward,” jelas Ps. Jimmy Untoro.

Dilanjutkan, dalam kehidupan umat Tuhan, ada kekuatan yang kadang menghalangi untuk maju. Hal ini merupakan spirit yang bisa menghalangi seseorang maju. Kadang dari kata-kata yang didengar dan dipikirkan, akan menghalangi seseorang bisa maju. Kadang juga orang berpikir untuk menunda sesuatu hingga besok atau nanti, merupakan musuh terbesar orang untuk maju.

Ps. Jimmy Untoro, memberikan contoh, seprerti dalam Firman Tuhan, yakni Alkitab, dijelaskan bahwa seperti Firaun memperlakukan bangsa Israel. Dimana Firaun selalu berbicara tentang hari besok atau nanti, sedangkan Tuhan inginkan adalah hari ini. Hal ini merupakan penghalang bagi bangsa Israel untuk mendapatkan berkat tanah kanaan. Tuhan ingin bangsa Israel harus berangkat hari ini, tetapi Firaun selalu katakan nanti atau besok. Hal ini juga yang menjadi penyebab, hingga Tuhan membuat berbagai tulah. Tujuannya tulah Tuhan adalah mengubah pola pikir Firaun yang berusaha untuk menunda penyelamatan bangsa Israel.

Baca Juga :   Pemerintah Kecamatan Malaka Tengah Intens Distribusikan Air Bersih bagi Warga

Dikatakan bahwa, saat ini spirit Firaun banyak menghalangi orang untuk maju. Mereka kadang berpikir, jangan diselesaikan dulu, besok lagi dan lain sebagainya. Bahkan, spirit ini membuat anak-anak Tuhan staknan.
“Musa kadang bertanya kepada Firaun, kapan bangsa israel bisa keluar dari mesir, Firaun selalu katakan besok. Ini adalah spirit yang perlu kita lawan. Tuhan selalu memberikan roh untuk kita terus maju. Jadi kita lawan spirit yang membuat anak Tuhan staknan ini,” Jelas Ps. Jimmy.

Dirinya menambahkan, Tuhan selalu bicara hari ini, tetapi kadang anak-anak Tuhan katakan besok. Ini sama arti dengan kata penundaan atau prokestinasi. Dimana, prokestinasi selalu menghalangi seseorang menunda panggilan Tuhan.
Dirinya mencontoh juga, bagaimana seorang harus bergerak maju sekarang, yakni sekarang dan bukan besok.

Pages: 1 2

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Most Popular

To Top