KUPANG, Kilastimor.com-Rumah Aspirasi Jeriko menggelar seminar sistem peternakan terpadu, Sabtu (24/2) di Hotel Maya Kupang.
Seminar itu merupakan hasil kerja sama dengan Pemerintah Kota Kupang, Bank NTT, Institut Pertanian Bogor dan Komunitas Kawan Awang.
Ketua Panitia, Felianus Haba Ora yang juga Direktur Rumah Aspirasi Jeriko dalam laporannya mengatakan, seminar ini mendatangkan pembicara hebat. Untuk itu dirinya mengharapkan agar kegiatan yang dihadiri oleh sebagian besar peternak hewan di Kota Kupang tersebut efektif, bermanfaat dan bekelanjutan bagi peternak.
Wali Kota Kupang, Dr. Jefirston Riwu Kore, MM, MH dalam sambutannya mengatakan, ekonomi Kota Kupang saat ini rapuh salah satunya dikarenakan pemahaman ekonomi yang lemah. Karenanya Jeriko mengingatkan ada perubahan pemahaman ekonomi, salah satunya di bidang peternakan.
Insiatif rumah aspirasi mendatangkan orang orang hebat di bidang peternakan untuk mendongkrak pemahaman ekonomi di bidang peternakan sangatlah bagus.
Disamping itu, Jeriko mengatakan upaya pemerintah Kota Kupang dibidang peternakan yakni membantu peternak, contohnya peternak babi.
