EKONOMI

Kantor Fortuna Diresmikan. Nogor: Energi Baru Promosi Pariwisata NTT

KUPANG, Kilastimor.com-Sebuah progres ditunjukan oleh manajemen PT. Fortuna Explore Indo. Salah satu unit usaha ekonomi produktif yang dibidik manajemen yakni “Tabloid/Majalah FORTUNA” kini telah memiliki sebuah kantor redaksi yang definitif.
Kantor tersebut dibangun sejak tahun 2009 dan baru bisa tuntas setelah hampir sepuluh tahun dikerjakan secara swadaya dan bertahap.

Direktur Utama PT. Fortuna Explore Indo, Fidelis Nogor kepada wartawan mengatakan Kantor Redaksi tersebut merupakan wujud keseriusan manajemen Fortuna untuk terus mempromosikan pesona wisata NTT dan peluang investasi ekonomi dalam berbagai format dan metoda.
Dengan sebuah kantor yang standar tentunya kita harapkan dapat mendorong semangat manajamen dan  teman-teman redaksi untuk terus berkarya mewartakan aneka potensi pariwisata dan keunggulan komparatif. Ini jadi energi baru kita untuk terus mempromosikan pariwisata NTT yang saat ini makin seksi dimata regional dan internasional”, jelasnya

Kantor baru yang beralamat di Jalan H.R.Koroh Kelurahan Belo, Kecamatan Maulafa Kota Kupang itu rencananya diresmikan Gubernur Frans Lebu Raya dan diberkati Pastor Paroki BTN DR.Simon Tamelab,Pr dalam perayaan Misa Syukur. Dikatakan, bangunan itu adalah lokasi yang ketiga setelah dua kali menyewa selama Tabloid/Majalah tersebut hadir sejak 22 April 2017.

Diharapkan dengan bangunan baru tersebut semakin memperkokoh Fortuna untuk bisa tampil sebagai media pariwisata yang tidak saja kuat secara komitmen tetapi mampu menjadi media terpercaya di segmen bilingual magazine.

Baca Juga :   Panitia Verifikasi Ulang Berkas Pencalonan Kades Rafae

Dikisahkan, gedung kantor tersebut dibangun sejak bulan Oktober 2009, dikerjakan dalam 5 tahap dengan jeda waktu yang tak menentu setiap tahunnya. Tanpa merincikan besaran anggaran yang dialokasikan untuk membangun gedung dua lante itu akan digunakan sebagai pusat  manajemen melakukan kerja-kerja redaksional dan juga berbagai kegiatan promosi lainnya yang produktif.

Pages: 1 2

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Most Popular

To Top