RAGAM

Kelurahan Rinbesi Gelar Gempita Merah Putih

Tebe menjadi salah satu lomba dalam Gempita Merah Putih di Rinbesi

ATAMBUA, Kilastimor.com-Gempita HUT RI di Kelurahan Rinbesi, Kecamatan Atambua Selatan, Kabupaten Belu digelar dengan berbagai perlombaan, salah satunya adalah Tebe antar RW.

Tari Tebe merupakan tarian khas masyarakat Belu dan Kabupaten Malaka yang menandakan pergaulan yang akrab di antara warga. Selain itu, Tari Tebe juga sebagai suatu luapan kegembiraan atas keberhasilan atau kemenangan. Tari Tebe diperagakan oleh para pria dan wanita bergandengan tangan sambil bernyanyi bersahut-sahutan melantunkan syair dan pantun yang berisikan puji-pujian, kritikan atau permohonan, sambil menghentakan kaki sesuai irama lagunya.

Tari Tebe berakhir ketika semua penarik duduk bersilang diatas tikar besar untuk bersama-sama mencicipi hidangan ringan sebagai tanda untuk berpisah dan pulang ke rumah masing – masing.

Tari Tebe yang merupakan salah satu budaya dari NTT ini biasanya dilakukan pada malam hari waktu adat pesta perkawinan atau acara lainnya. Menurut catatan sejarah, pada zaman dahulu dilaksanakan para Meo pulang dari medan perang membawa kepala musuh, kemudian dipancangkan ditengah lalu mereka mengelilinginya semalam suntuk dan biasanya selama 3 atau 4 hari lamanya.

Namun seiring berjalannya waktu, Tari Tebe sekarang dipentaskan pada acara Gereja atau acara kegembiraan lainnya. Juga acara pendinginan rumah adat (rumah pemali) atau saat panen untuk menginjak padi dan lain-lain.

Tonny Jaga Kota selaku ketua panitia Gempita Merah Putih di Kelurahan Rinbesi yang ditemui di sela acara tersebut (16/8/2018) menuturkan bahwa pada era modern ini, banyak anak muda yang mulai perlahan meninggalkan tradisi budaya lokal. Karena itu, pada Gempita Merah Putih dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-73 ini, digelar sebuah perlombaan Tebe antar RW se-Kelurahan Rinbesi.

Baca Juga :   Dinilai Merugikan, F-PD DPRD Belu Tolak Pemberhentian Teko

Pages: 1 2

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Most Popular

To Top