“Buku ini memuat semua program prioritas Bupati dan Wakil Bupati Malaka, sehingga bagi siapa saja yang membacanya pasti akan tahu dengan persis dan bisa mengikutinya secara detail karena ada data dan fakta yang dibeberkan di dalamnya,” kata Kepala Dinas Ketahanan Pangan Peternakan dan Perikanan Kabupaten Malaka ini.
Doktor Hukum Internasional ini pun mengetengahkan, buku 2 Tahun ini juga terdapat banyak komentar pembaca tentang program yang sementara ini dijalankan Bupati Malaka.
“Silahkan dibaca dan Saya yakin para pembaca akan menemukan nilai-nilai dan arti penting untuk melihat secara jernih apa saja yang selama ini dilakukan Bupati dan Wakil Bupati Malaka,” katanya lagi.
Selain kegiatan pembagian buku, Tim Penulis juga berkesempatan memantau persiapan koor sponsor Misa Syukur satu tahun meninggalnya Wakil Bupati Malaka Daniel Asa (alm) yang akan dilaksanakan pada tanggal 15 September 2018 di Wehae, Desa Kapitan Meo, Kecamatan Laenmanen.
Selain Ketua Tim, hadir juga anggota seperti Yustinus Nahak, Albertus Bria, Herman Klau, Frida Klau, Yayuk Sri Mulyantini, Efraim Bria Seran dan Herminus Klau. (edy sumantri)