RAGAM

Sambut HUT kefamenanu, Pemda TTU Gelar Pameran

Wabup TTU pantau stan pameran di Kefamenanu.

KEFAMENANU, Kilastimor.com-Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) akan memasuki Hari Ulang tahun yang ke-96, yang jatuh pada tanggal 22 September 2018.

Pemerintah Daerah Kabupaten TTU dalam menyongsong HUT Kota Kefamenanu tengah mengadakan pameran di lapangan Oemanu.
Pembukaan Pameran secara resmi dibuka oleh Bupati TTU Raymundus Sau Fernandes ditandai dengan pemukulan gong. Pameran itu dimulai dari 11 September hingga puncaknya 22 September.

Hadir pada kesempatan tersebut Sugyono, Dirjen penanganan daerah pasca konflik kemendes pembangunan daerah tertinggal  (PDT) dan transmigrasi RI , Wakil Bupati TTU, Sekda TTU, Ketua DPRD TTU, Dandim 1618/TTU, Kapolres TTU, Ketua Pengadilan, dan SKPD. Undangan yang hadir lengkap dengan busana adat sebagai bentuk melestarikan budaya.

Raymundus Sau Fernandez dalam sambutannya, Selasa (11/09) mengungkap, peringatan HUT Kota ini harus menjadi tempat parawisata budaya untuk mengangkat kearifan lokal dan pranata-pranata adat.
“Kita harus mengangkat budaya kita dan memperkenal kepada anak-cucu kita sebagai aset berharga yang tumbuh dan berakar dalam diri kita.” Ungkap Ray.

Baca Juga :   Pengadaan APK, KPU Belu Ajukan Anggaran Rp 2 Miliar ke KPU Pusat

Pages: 1 2

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Most Popular

To Top