HIBURAN

Judul Film Karya Ari Sihasale Terinspirasi Rumah Merah Putih Milik Polres Belu?

Cover Film Rumah Merah Putih.

ATAMBUA, Kilastimor.com-Sutradara dan Produser Film, Ari Sihasale dan istrinya Nia Zulkarnaen kembali menggarap filmnya di Atambua, Belu, Perbatasan RI-RDTL awal tahun ini.
Setidaknya telah ada dua film dengan spot utama di Kabupaten Belu, masing-masing film Tanah Air Beta dan terbaru adalah film “Rumah Merah Putih”.
Khusus untuk film terbarunya berjudul “Rumah Merah Putih” yang mulai ditayangkan sejak Juni lalu, memiliki kesamaan nama dengan Rumah Merah Putih yang diinisiasi sebelumnya oleh Polres Belu.
Rumah Merah Putih milik Polres Belu dikelola Brigpol Krispianus Ola Komek untuk mendidik warga Kenebibi, Kecamatan Kakuluk Mesak, Belu, Provinsi NTT.

Kapolres Belu, AKBP. Christian Tobing, sedikit menyinggung soal judul film karya produser kawakan itu.
Kapolres kepada pekerja media di ruang kerjanya, Kamis (26/6/2019) sedikit bertanya, apakah judul film tersebut merunut Rumah Merah Putih yang telah digagas dan dibangun Polres Belu?

Jika iya, paparnya, maka akan menjadi kebanggaan pihaknya, karena Rumah Merah Putih menjadi judul film. “Coba tanya Mas Ari, apakah judulnya ikut Rumah Merah Putih yang telah ada,” bilangnya sambil tertawa.

Yang pasti katanya, Rumah Merah Putih milik Polres Belu, terlebih dahulu ada di tahun 2018 lalu, dibanding film yang digarap Alenia Pictures itu.

Baca Juga :   Ingin Tahu Kondisi Satgas Pamtas RI-RDTL, Danrem 161/WS Tinjau Empat Pos

Pages: 1 2

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Most Popular

To Top