TIMOR

Wahyono: Bangunan IGD RSUPP Betun Dilengkapi Lift

Wahyono

BETUN, Kilastimor.com–Rumah Sakit Umum Penyangga Perbatasan (RSUPP) Betun mendapat tambahan gedung baru. Gedung baru tersebut dibangun dengan konstruksi dua lantai.

Kepala Cabang PT. Naviri Multi Konstruksi, Wahyono kepada media ini Senin (5/8/2019) di Betun mengatakan, pihaknya tengah membangun gedung Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit Umum Penyangga Perbatadan (RSUPP) Betun senilai Rp 12,550 miliar yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK).

Dikatakan, sesuai dokumen kontrak, bangunan IGD dibangun dua lantai. Konstruksi lantai satu berukuran 40 x19,5 meter dan lantai dua berukuran 20 x 19,5 meter.
Waktu pengerjaan tambahnya, dimulai 20 Juli sampai 31 Desember 2019. “Jadi kita bangun gedung dua lantai. Ini untuk IGD rumah sakit Betun,” ujarnya.

Baca Juga :   Kejari Belu Mulai Periksa Dugaan Penyimpangan Dana Desa Baudaok

Pages: 1 2

Most Popular

To Top