TIMOR

Bicara Penurunan Angka Stunting, SBS: Diawali dari Keluarga

Stefanus Bria Seran

BETUN, Kilastimor.com-Bupati Malaka, Stefanus Bria Seran memberikan ilmu dan mengajar tentang Stunting kepada para Ketua l pengelola PAUD se-Kabupaten Malaka, Selasa (22/10) di Aula SMA Fajar Timur Kobalima.
Kegiatan ini bertemakan Sosialisasi Pendidikan Keluarga pada 1000 Hari Pertama Kehidupan dalam rangka Penurunan Angka Stunting di Kabupaten Malaka tahun 2019 yang diselenggarakan Dinas Pendidikan, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Malaka.

Bupati Stef yang adalah dokter senior di Provinsi NTT ini mengemukakan bicara stunting harus bicara dari hulunya bukan hilirnya.

“Artinya bicara stunting itu harus dimulai sejak 2 orang anak manusia berkenalan dan ingin membentuk kehidupan rumah tangga. Saat itulah bicara tentang stunting, bukan setelah anak lahir dan sudah besar,” katanya.

Menurut mantan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi NTT ini, bicara tentang stunting berarti bicara tentang manusia yang dibentuk 4 hal yakni keturunan (genetika), lingkungan di mana dia berada, perilaku dan pelayanan kesehatan.

Baca Juga :   Pemda Malaka Gelar Apel Kendaraan Dinas. "Hanya 421 Kendaraan Dinas yang Diperiksa"

Pages: 1 2

Most Popular

To Top