EKONOMI

Wali Kota Kupang Ingin Kuliner Terus Berkembang

KUPANG, Kilastimor.com-Wali Kota Kupang Dr. Jefri Riwu Kore membuka bazaar Kuliner (Bakul) Festival Nusantara yang diselenggarakan oleh Kontak Kerukunan Sosial (KKS) Keluarga Jawa, di Waterpark Kupang, Jumat (25/10/2019) malam.

Ketua Panitia Pelaksana yang juga Sekretaris Umum K2S, Ir. Mutakhin menyampaikan kegiatan ini bertujuan menunjukkan produk-produk kuliner dari setiap daerah yang tergabung dalam KKS, seperti Jawa, Sulawesi, Timor, dan Bima.

“Jadi yang kebetulan sebagian besarnya adalah anggota KKS yang ada di Kota Kupang, kita mencoba membuat acara dengan menampilkan produk kuliner yang ada di Kota Kupang yang tidak kalah menariknya dengan kota-kota yang lain. Jadi nanti kita bisa menikmati kuliner yang ada di setiap lapak yang tersedia,” ungkapnya.

Ia berharap kegiatan ini bisa menjadi destinasi wisata kuliner di Nusa Tenggara Timur. “Jadi kita coba membuat makanan yang beraneka ragam dan dipajang dalam festival ini, supaya dapat mempererat kita semua untuk bersatu dalam membangun daerah,” katanya.

Baca Juga :   Upacara Pedang Pora Tandai Akhir Masa Tugas Kapolres Malaka Pertama

Pages: 1 2

Most Popular

To Top