BETUN, Kilastimor.com-Jajaran Polres Malaka memberikan bingkisan sembako kepada Masyarakat yang belum tersentuh bantuan dari pemerintah di Kecamatan Io Kufeu dan Kecamatan Sasitamean, Kabupaten Malaka, NTT, Jumat (12/6/2020).
Jumlah masyarakat yang menerima bansos dari Polres Malaka di Kecamatan Io kufeu dan Sasitamean sebanyak 100 kepala keluarga (KK)
Adapun sistem pembagian dilaksanakan langsung atau door to door kepada warga yang terdampak COVID–19.
Penyerahan bansos dipimpin langsung oleh Kapolres Malaka, AKBP Albert Neno, SH dan didampingi jajaran Polres Malaka.
Albert Neno kepada media mengatakan, pembagian sembako yang dilakukan Polres Malaka sebagai bentuk kepedulian terhadap warga terdampak pandemi COVID-19. Pembagian bantuan dilakukan disejumlah titik kepada warga yang berhak menerimanya yang sudah ditentukan dan didata Kapolsek Sasitamean, IPTU Kornelis Yanto Pano bersama para anggotanya.
“Ini sebagai wujud kepedulian kami terhadap warga yang membutuhkan bantuan. Akibat COVID-19 kondisi perekonomian mereka juga terpengaruh. Ini murni bentuk bakti sosial Polri Peduli Covid-19 di wilayah hukum Polres Malaka,” sebutnya.
