ATAMBUA, Kilastimor.com-Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Belu, Zakarias Moruk dalam konferensi persnya bersama media ruang rapat Bupati Belu meminta masyarakat Belu untuk mempertahankan posisi zona hijau dari ancaman COVID-19. “Belu sampai saat ini masih zona hijau, mari kita pertahankan agar tidak ada yang positif corona,” bilangnya Senin (28/9/2020).
Dikemukakan, saat ini hanya tersisa empat kabupaten di NTT, termasuk Kabupaten Belu yang belum satupun warga terkena corona.
Kondisi ini paparnya, patut dipertahankan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, dengan selalu mencuci tangan, menggunakan masker, menjauhi kerumunan orang dan jaga jarak. “Kalau kita tetap taat protokol COVID-19, pasti tetap zona hijau,” bilangnya.
