ATAMBUA, Kilastimor.com-Dukungan terhadap Pasangan Calon Bupati-Wabup Belu, Willybrodus Lay-JT. Ose Luan terus bertambah.
Terbaru, dukungan datang dari Paket Greg Mau Bili-Eta Mesak (Gema) yang tidak sempat mendaftar di KPU Belu.
Pasca KPU Belu resmi menetapkan dua pasangan calon yang akan ikut dalam pilkada Belu 2020, bakal pasangan calon Gema yang gagal maju, resmi menyatakan sikap untuk mendukung dan memenangkan paket Sahabat, Willybrodus Lay dan JT. Ose Luan.
Pernyataan dukungan ini resmi disampaikan Yoaneta Mesak, balon wakil bupati dari paket Gema saat ditemui awak media ini di kediamannya di Jalan El Tari Kelurahan Umanen, Atambua, Rabu (23/9/2020).
Yoaneta yang kerap disapa Eta Mesak menjelaskan, awalnya dirinya bersama Gregorius Mau Bili juga ingin maju sebagai paket Gema tetapi karena dukungan dari partai pengusung ditarik kembali, sehingga paket Gema tidak bisa mendaftar di KPU.
Karena tidak bisa maju, Yoaneta bersama para pendukung nyatakan sikap untuk mendukung kembali paket Sahabat karena memang periode yang lalu juga mereka adalah pendukung setia Sahabat.
Alasan mendukung paket Sahabat bilangnya, karena Willy Lay dan Ose Luan familiar di kalangan masyarakat Belu, dan sebagai calon petahana keduanya sudah terbukti melakukan perubahan di Belu.
