TIMOR

Ose Luan: Lucu…Ada yang Klaim Bangun Politeknik Ben Mboi di Belu

ATAMBUA, Kilastimor.com-Calon Wakil Bupati Belu (Cawabup) Belu, JT. Ose Luan buka mulut dan menepis terkait sejumlah klaim orang tertentu dalam kampanye bahwa pembangunan Politeknik dr. Ben Mboi di Kakuluk Mesak, Belu merupakan hasil lobinya.

Ose Luan dalam kampanyenya hadapan masyarakat Tulakadi, Kecamatan Tasifeto Timur, Selasa (6/10/2020) bercerita tentang pembangunan Politeknik dari Kementerian Pertahanan itu.

Dikemukakan, tiga bulan lalu, Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto melalui salah satu Direktur di Kemenhan, Mayjen Nugroho bertemu pihak di ruang rapat Kantor Bupati Belu.
Dalam pertemuan itu pejabat Kemenhan itu menyampaikan rencana pembangunan Politeknik dr. Ben Mboi. “Pak Bupati dan saya yang terima utusan Menhan dan bicarakan pembangunan politeknik. Kami nyatakan setuju,” katanya.

Dalam pertemuan itu, Pemda Belu diminta menyiapkan lahan untuk dibangun kampus Politeknik itu. Permintaan itu langsung disetujui Bupati Belu, Willybrodus Lay.

Seusai rapat, bupati bersama jajaran Kemenhan langsung mengunjungi beberapa titik, diantaranya Fulan Monu, Kimbana maupun Selowai. Namun dalam perjalanan ditemukan tempat yang tepat, dimana area kilo 12 dibawah Bendungan Rotiklot atau dekat Koramil Kakuluk Mesak.

Baca Juga :   12 PAC Demokrat Dilantik Sekretaris DPD , Willy Lay: Pertahankan Kejayaan Demokrat di Belu

Pages: 1 2

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Most Popular

To Top