ATAMBUA, Kilastimor.com-Lima pejabat dilingkup Pemda Belu, lolos seleksi administrasi pengisian jabatan Sekda Belu. Hal ini termuat dalam pengumuman dari panitia seleksi nomor BKPSDMD 870/976/XII/2020 tertanggal 11 Desember 2020 tentang Hasil Seleksi Administrasi Pengisian jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah Kabupaten Belu.
Pengumuman itu ditandatangani Jamaludin Ahmad selaku Ketua Panitia Seleksi Sekda Belu.
Adapun nama lima pejabat yang lolos seleksi yakni Kepala BKPSDMD Belu, Anton Suri, Kadis Kominfo, Johanes Andes Prihatin, Marsianus Loe Mau selaku Kepala Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Belu, Kepala Dinas Nakertrans Belu, Laurentius Nahak dan Kadis PMD Belu, Januaria Nona Alo.
Kelima orang yang ditetapkan lulus administrasi berhak mengikuti tahapan seleksi selanjutnya yakni uji kompetensi manajerial dan uji kompetensi bidang dan wawancara akhir.
