TIMOR

Dalam Dua Hari, Empat Warga Belu Meninggal Akibat Covid-19

Petugas pemekaman sedang bersiap memakamkan pasien meninggal asal Lahurus.

ATAMBUA, Kilastimor.com-Terhitung Senin (1/2/2021) hingga Selasa (2/2/2020), tercatat empat warga Belu meninggal dunia akibat Covid-19.

Sebagaimana diberitakan, pada Senin (1/2/2021) dinyatakan tiga orang meninggal dunia diantaranya, berinisial HL (75) dan berjenis kelamin laki-laki. Almarhum berdomisili di Desa Tukuneno, Kecamatan Tasifeto Barat.
Disusul YN (87), berjenis kelamin perempuan, dan berdomisili di Kelurahan Kota Atambua.
Selanjutnya pada hari yang sama, pasien S (67), Perempuan dan berdomisili di Tulamalae meninggal dunia. Semuanya dimakamkan di TPU Masmae.

Sementara pada Selasa (2/2/2021), pasien beriniel EKL (73), Laki-laki yang berdomisili di Lahurus, Kecamatan Lasiolat dinyatakan meninggal dunia, setelah dirawat di ruang Isolasi RSUD Mgr. Gabriel Manek SVD, Atambua. EKL telah dimakamkan secara protokol kesehatan.

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Belu, Christoforus M. Loe Mau yang dikonfirmasi, Selasa (2/2/2021) membenarkan satu pasien yang dirawat di ruang isolasi RSUD Atambua meninggal dunia.

Baca Juga :   Desa Asmanulea Siap Terima Program Air Bersih. Embung SMKN Asmanulea Bisa Dimanfaatkan

Pages: 1 2

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Most Popular

To Top