BETUN, Kilastimor.com-Upaya Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Malaka meningkatkan skill pengurusnya dalam membuat abon ikan tuna menunjukan hasil positif.
Pasalnya, hasil produksi abon ikan tuna yang diproduksi pekan lalu mulai, dipasarkan dan bagitu diminati masyarakat.
Sekretaris TP PKK Kabupaten Malaka, Marieta Teti ketika dihubungi wartawan, Minggu (8/8/2021) petang mengatakan TP PKK Kabupaten Malaka sudah melaksanakan pelatihan keterampilan pembuatan abon ikan tuna pekan lalu.
Saat ini, hasil produksi abon dipasarkan dan diminati masyarakat. Para konsumen sudah mulai membeli abon dan permintaan terus meningkat beberapa hari terakhir ini.
Dikatakan, harga abon ikan tuna yang dipasarkan saat ini bervariasi. Abon ikan tuna yang diproduksi terdiri dari tiga jenis. Jenis kemasan abon 500 gram dijual dengan harga Rp 150.000, 250 gram harganya Rp 100. 000 dan 100 gram dijual dengan harga Rp 50.000.
