TIMOR

Kemendes PDTT akan Rehabilitasi Hutan Bakau seluas 40 Hektare

BETUN, Kilastimor.com-Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) melalui Dirjen Percepatan Pembangunan Daerah Tertinggal, Direktorat Penyerasian Pemanfaatan Sumber Daya Alam dan Lingkungan 
Wilayah Pesisir memberi atensi soal keberadaan pantai selatan Timor.

Direktorat Penyerasian Pemanfaatan Sumber Daya Alam dan Lingkungan, Kemendes PDTT menyalurkan bantuan pembibitan penanaman dan pemeliharan mangrove di wilayah pesisir pantai selatan Laut Timor.

Kemendes PDTT akan melakukan rehabilitasi hutan mangrove (bakau) seluas 40 hektar di lima desa yaitu Desa Wesaben, Kecamatan Wewiku, Desa Rabasahairain, Umatoos, Motaain, Kecamatan Malaka Barat dan Desa Kletek, Kecamatan Malaka Tengah.

“Ini adalah program padat karya yang juga merupakan bagian dari program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) di Kabupaten Malaka,” kata kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Malaka, Rofinus Seran Bria saat membuka persiapan vokasi pembibitan penanaman dan pemeliharaan mangrove di Desa Weseben, Kecamatan Wewiku, Rabu (18/8/2021).

Lebih lanjut ia mengatakan pelaksanaan rehabilitasi hutan mangrove ini, diharapkan dapat memulihkan sejumlah wilayah pesisir pantai yang mengalami degradasi. 

Baca Juga :   Lay: Merasa Tidak Cocok dengan Jabatan, Kita Nonaktifkan

Pages: 1 2

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Most Popular

To Top