TIMOR

500 Mahasiswa Undana KKN di Kota Kupang, Wali Kota Minta Bantu Pelayanan dan Pendataan

KUPANG, Kilastimor.com-Wali Kota Kupang, Dr. Jefirstson R. Riwu Kore, MM., MH., minta para mahasiswa KKN dari Universitas Nusa Cendana Kupang untuk mendukung pelayanan dan pendataan di kelurahan-kelurahan.

Permintaan tersebut disampaikannya saat melepas 500 mahasiswa KKN Undana periode semester genap ke 50 kelurahan di Kota Kupang, Rabu (13/4).

Pelepasan berlangsung di Aula Garuda Kantor Wali Kota Kupang, dihadiri Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M), Dr. Ir. Damianus Adar M.Ec., Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekda Kota Kupang, Jeffry Edward Pelt, S.H., Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekda Kota Kupang, Ignasius Repelita Lega, SH, Staf Ahli Wali Kota, dr. I Wayan Ari Wijana S. Putra, M.Si.,Kepala Bagian Tata Pemerintahan Setda Kota Kupang, Hengky C. Malelak, S.STP. M.Si., serta para perwakilan dosen pembimbing dan mahasiswa-mahasiswi Universitas Nusa Cendana.

Dalam arahannya Wali Kota menyampaikan para mahasiswa sebagai kaum intelektual harus bersinergi dengan pihak kelurahan dan berani menyatakan pendapat terutama dalam memberi masukan terkait isu-isu utama yang menjadi perhatian Pemkot Kupang.

Baca Juga :   Peringati HPN, Komunitas Media Perbatasan Malaka Gelar Aksi Damai

Pages: 1 2

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Most Popular

To Top