OLAHRAGA

Turnamen Futsal Victory Cup 2022 Kembali Digelar di GOR LA Bone Atambua. Kocok FC Kalahkan WTC

ATAMBUA, Kilastimor.com-Turnamen Futsal Victory Cup 2022 digelar di GOR LA. Bone, Atambua, Rabu (4/5/2022).
Turnamen itu akan berlangsung 4-9 Mei mendatang.

Pantauan media ini, pembukaan turnamen Futsal Victory Cup di Atambua dihadiri Kepala Badan Keuagan Provinsi NTT, Zakarias Moruk, Wakil Ketua DPRD Belu, Cyprianus Temu, Sekretaris DPD Nasdem Belu, Vinsen Loe dan advokat, Agustinus Nahak.

Wakil Ketua DPRD Belu, Cyprianus Temu dalam sambutannya mengatakan turnamen ini selain sebagai ajang berprestasi dalam olahraga futsal, juga untuk menggali bakat muda, guna dibina lebih lanjut dan menjadi pemain futsal profesional.

Untuk itu, dia meminta para pemain dan official tim yang terdaftar, agar menjaga sprotivitas dalam turnamen itu. Ia juga meminta agar para pemain menunjukan skill demi prestasi dan menghibur para penonton.

Sementara itu, Ketua Panitia Turnamen Futsal Victory Cup 2022, Theo Bere Ati dalam laporannya mengatakan, total tim yang bertanding dalam turnamen ini sebanyak 27 tim yang berada di Kabupaten Belu.

Baca Juga :   Siswa SMAN Harekakae Ikut Kegiatan Siswa Mengenal Nusantara di Manado

Pages: 1 2

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Most Popular

To Top