ATAMBUA, Kilastimor.com-Bandara A.A. Bere Tallo, Atambua bakal diperpanjang landasannya. Hal ini menindaklanjuti kunjungan Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi yang bulan lalu berkunjung ke Belu.
Kepala Bandara A.A. Bere Tallo Atambua, Yulius Kismono yang dikonfirmasi, Selasa (9/8/2022) membenarkan rencana perpanjangan landasan bandara.
Hanya saja beber Yulius, pihaknya masih berkoordinasi dengan Pemda Belu terkait pembebasan lahan. “Kita masih berkoordinasi dengan Pemda soal alokasi anggaran untuk bebaskan lahan,” terangnya.
Jika lahan sudah dibebaskan oleh Pemda Belu, pihaknya akan langsung mengajukan ke Kementerian Perhubungan untuk dikerjakan.
Sesuai rencana ungkapnya, diperpanjangan lagi 600 meter. Dengan begitu panjang landasan mencapai 2.200 meter. “Saat ini panjang landasan 1.600 meter. Kalau ditambah 600 meter, maka menjadi 2.200 meter,” katanya.