HIBURAN

Gelar Panggung Hiburan Rakyat, Pj Wali Kota Harap Bantu Promosi Talenta Anak-anak Muda Kota Kupang

KUPANG, Kilastimor.com-Pemerintah Kota Kupang melalui Dinas Pariwisata bekerja sama dengan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Persatuan Artis Penyanyi, Pencipta Lagu Dan Pemusik Republik Indonesia (PAPPRI) NTT, menggelar Panggung Hiburan Rakyat Kupang Pung Musik Akustik Bertajuk Ekraf Bangkit, Pariwisata Maju di Taman Nostalgia, Sabtu (3/9/2022).

Penjabat Wali Kota Kupang, George Melkianus Hadjoh, SH, hadir langsung menyaksikan panggung hiburan tersebut bersama Kapolres Kupang Kota Kombes. Pol. Rishian Krisna Budhiaswanto.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekda Kota Kupang, Jefrry E. Pelt, SH beserta para pimpinan perangkat daerah lingkup Kota Kupang serta warga Kota Kupang pengunjung Taman Nostalgia.
Kupang Pung Musik Akustik akan menjadi agenda rutin mingguan didukung oleh spesial perform Rumah Musik Siloam dan akustik Rumah Musik Band. Ini adalah panggung hiburan kedua yang digelar dengan memilih tempat Taman Nostalgia Kota Kupang.

Dalam sambutannya Penjabat Wali Kota Kupang menyampaikan Pemkot Kupang akan menyiapkan fasilitas umum seperti taman-taman yang telah dibangun sehingga dapat berfungsi secara baik. Karena itu Pemkot Kupang mengundang seluruh anak muda Kota Kupang yang merupakan pemilik taman-taman tersebut, untuk ikut terlibat merawat fasilitas tersebut dan memanfaatkannya secara maksimal demi pertumbuhan ekonomi.
Dia berharap dengan kegiatan ini orang-orang muda Kota Kupang makin respek terhadap aset-aset yang Kota Kupang miliki.

Baca Juga :   Bendungan Welikis Atasi Kebutuhan Air Baku Tujuh Kecamatan di Belu

PAPPRI sebagai wadah yang membawahi seluruh artis dan pencipta lagu semua genre musik mulai dari lagu jazz, reggae sampai dengan dangdutan dan sebagainya juga menurutnya perlu terlibat.

Pages: 1 2

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Most Popular

To Top