TIMOR

Ini Penjelasan Kontraktor Soal Rehab Gedung Betelalenok yang Konstruksi Atap Gunakan Kayu dan Baja Ringan

ATAMBUA, Kilastimor.com-Pengerjaan rehabilitasi gedung Betelalenok, yang berada disamping rumah jabatan Bupati Belu, ditemukan sejumlah media terdapat perencanaan konstruksi atap yang aneh.
Pasalnya, pada sebagian kontruksi atap menggunakan baja ringan dan sebagian menggunakan kayu.

Terkait temuan media itu, kilastimor.com berhasil mewawancarai Direktur CV. Neon Timor, Rudy Karlus Boy Bouk, belum lama ini.

Rudy Bouk sapaan karibnya kepada media ini mengatakan, pekerjaan rehab gedung Betelalenok sudah sesuai dengan Rencana Anggaran Biaya (RAB). “Sudah sesuai RAB,” paparnya.

Mantan anggota DPRD Belu dua periode itu mengatakan, sesuai RAB, pihaknya hanya mengganti penutup saja dan tidak ada pekerjaan kuda-kuda dan gordin. “Pekerjaan kuda-kuda dan gordin diganti keseluruhan hanya untuk atap depan, sisi kiri dan kanan,” katanya.

Baca Juga :   Liurai Apresiasi Rencana Pemugaran Rumah Adat dan Situs Sejarah Malaka

Pages: 1 2

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Most Popular

To Top