BETUN, Kilastimor.com-Pemerintah Daerah Kabupaten Malaka sudah menetapkan lokasi kantor dinas dan badan pada SKPD yang baru. Pimpinan SKPD yang baru dilantik silahkan mendatangi kantor yang sudah disiapkan pemerintah, untuk bisa bekerja dan melayani masyarakat.
Hal itu disampaikan Sekda Malaka, Donatus Bere, SH kepada wartawan disela pelantikan pejabat tinggi Pratama di lingkup Pemkab Malaka di Betun, belum lama ini.
Sekda Bere kepada wartawan mengatakan pemerintah sudah menyiapkan tempat berupa kantor untuk dinas dan badan yang baru terbentuk sehingga bisa langsung menjalankan tugas. Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah ditempatkan di Kantor BPP Kecamatan Malaka Barat di Besikama, Dinas Pariwisata di Kantor BPP Kecamatan Kobalima di Raihenek, Kantor Penanaman Modal dan pelayanan Perijinan satu Pintu di Kantor Desa Kamanasa, Dinas Sosial di Kantor Desa Kletek, Dinas Perhubungan, Informasi dan Komunikasi di Kantor Desa Bakiruk dan Kantor Badan Pemberdayaan Perempuan dan KB di samping kantor BPMPD Malaka saat ini, di Betun.
“Kita sudah umumkan kepada semua Kadis dan kaban yang dilantik agar usai pelantikan supaya segera menempati kantor yang disiapkan pemerintah. Sementara itu bagi kantor yang selama ini sudah beroperasi tidak ada perubahan. Silahkan pejabat yang dilantik segera melakukan penyesuaian dan langsung bekerja,” sebutnya.